Kencan pertama dengan pria yang kita taksir sangatlah mendebarkan. Setelah pulang dari kencan, kita masih merasakan deg-deg-annya, masih merasakan gugupnya, dan merasa bahagia sekali. Kita pun selalu mengingat kejadian saat kencan tadi. Mengingat wajahnya, tingkah lakunya, dan sebagainya. Pokoknya senang.
Namun, kesenangan itu terganggu dengan rasa penasaranmu. Apakah tadi
dia merasakan kesenangan saat kencan bersamaku? Apakah kencan tadi berkesan
untuknya? Apakah setelah kencan tadi, hubungan ini akan berlanjut ke tahap selanjutnya?
Duh, duh, duh, mendadak galau deh.
Kalau kamu
ingin tahu apakah teman kencanmu tertarik denganmu, lihat gerak-geriknya
setelah kencan pertama. Apa saja yang perlu diperhatikan?
Jadi Lebih Sering Menghubungi
Sms darinya
datang lebih sering dari biasanya, dan itu terjadi setelah kencan pertama
kemarin. Dia pun membicarakan topik-ropik yang menyenangkan saat menelepon.
Kamu boleh menganggap bahwa dia tertarik padamu. Sebab, pria yang sedang jatuh cinta
nggak akan merasa bosan untuk menghubungimu.
Lebih Perhatian
Di sms dia
lebih perhatian dari biasanya. Saat bertemu kembali dengannya, ia menanyakan
kabar serta kesehatanmu. Dia pun mencoba melindungimu ketika sedang menyebrang
jalan, dengan cara memegang tanganmu. Sikapnya ini menunjukkan kalau dia
menyimpan perasaan pada kamu. Semakin
besar perasaannya, semakin besar nalurinya untuk melindungi wanita yang ia
sukai.
Memujimu Sampai Hal Terkecil
Ketika kamu mengenakan dress yang cantik atau sekadar anting
yang berkilau, tanpa segan ia akan memujimu. Tandanya,
ia benar-benar menaruh perhatian padamu dan nggak pernah memalingkan
perhatiannya darimu. Sebab kamu adalah wanita yang ia inginkan.
Bersikap Malu-Malu
Pria pun bisa bersikap malu-malu loh, sama seperti wanita.
Dia merasa susah mengungkapkan perasaannya dengan jelas padamu, wanita yang telah memikatnya hatinya. Kalau
dia terlihat terbata-bata atau berputar-putar dalam berbicara di depanmu, besar
kemungkinan ia menyukaimu dan menginginkanmu.
Amati gerak-geriknya saat berada di dekatmu. Bahasa tubuh
nggak bisa berbohong. Meskipun ia susah untuk mengungkapkan perasaannya, tetapi
tubuhnya secara nggak langsung mengatakan ingin memilikimu. Maka, selamat, pria
yang kamu taksir pun menyukaimu.
Mendengar dia
mengutarakan perasaannya akan menghapus rasa penasaranmu. Tetapi seenggaknya,
kamu bisa mengusir rasa gundah di hati ketika membaca pertanda pada dirinya,
tanda bahwa dia menyukaimu setelah kencan pertama kemarin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar